Wudhu
Wudlu ; Fardlunya, Kesunahannya, yang
Membatalkannya dan Tatacaranya
Fadlunya Wudlu ;
- Niat dalam hati saat membasuh sebagian dari wajah
- Membasuh wajah
- Membasuh dua tangan beserta siku-sikunya
- Membasuh sebagian kepala
- Membasuh dua kaki beserta mata kakinya
- Tertib (berurutan)
- Membaca basmalah
- Membasuh dua telapak tangan
- Bersiwak (bersikat gigi)
- Berkumur
- Istinsyaq (menghisap air sengan hidung lalu dikeluarkan kembali)
- Mengusap seluruh kepala
- Mengusap dua telinga
- Menyela-nyelai jenggot (bagi yang berjenggot lebat)
- Menyela-nyelai jari-jari tangan dan jari-jari kaki
- Menggerak-gerakkan cincin (bagi yang memakai cincin)
- Mendahulukan anggota wudlu bagian kanan
- Mengulangi basuhan atau usapan sampai tiga kali
- Menggosok anggota wudlu yang di basuh dan yang di usap.
- Muwalah (terus-menerus)
- Berdo’a seperti yang akan di terangkan di bawah nanti.
- Mengeluarkan sesuatu dari qubul dan dubur, kecuali meengeluarkan mani
- Tidur, kecuali sambil duduk dan pantatnya tetap tidak bergeser.
- Menyentuh kemaluan (qubul atau dubur) tanpa penghalang dengan telapak tangan bagian dalam.
- Hilang akal.
- Bersentuhan kulit perempuan yang bukan mahrom
- Membaca basmalah.
- Mencuci dua telapak tangan sebanyak tiga kali.
- Berkumur dan memasukkan air ke dalam hidung sebanyak tiga kali.
- Niat dalam hati bersamaan dengan membasuh sebagian dari muka, berikut ini adalah bacaan niatnya ;
نَوَيْتُ الْوُضُوْءَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَصْغَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى
- Artinya : “ Aku niat wudlu untuk menghilangkan hadas kecil fardu karena Allah Ta'ala”.
- Membasuh muka tiga kali. Lebar muka dimulai dari telinga sampai telinga yang lain, dan panjangnya dimulai dari tempat tumbuhnya rambut di kepala sampai bawah janggut.
- Membasuh kedua tangan dari ujung jari sampai siku dimulai dari tangan kanan lalu tangan kiri.
- Mengusap sebagian kepala atau seluruh kepala dengan cara membasahi kedua tangan dan mengusapkannya ke kepala dimulai dari bagian depan sampai belakang, kemudian kembali ke depan.
- Mengusap kedua telinga.
- Membasuh dua kaki tiga kali dari ujung jari sampai mata kaki dimulai dari kaki kanan lalu kaki kiri.
- Kemudian membaca doa:
اَشْهَدُ اَنْ لآّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ اَللهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ
- Artinya : Aku bersaksi sesungguhnya tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku bersaksi sesungguhnya Nabi Muhammad itu adalah hamba dan Utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci.
0 komentar: